Cara Mengaktifkan USB Debugging pada HP Android

BeriJempol-Kali ini kita akan membahas mengenai Cara Mengatur USB Debuging pada HP Android kita. Sekedar pengetahuan saja USB debuging ini sangat berguna dalam melakukan pengembangan terhadap hp android yang kita punya.

Seperti contohnya kita akan membuat sebuah aplikasi ataupun ingin melalukan root pada hp android kita, dan selain itu kita juga bisa memodifikasi pada ROM atau bahkan membangun ROM sendiri sesuai dengan keinginan kita. Dengan kata lain dengan USB debuging ini kita mengenalkan perangkat android dengan komputer kita.

 USB Debugging


Mode USB Debugging ini sudah tersedia di tiap perangkat android namun biasanya mode pengembangan atau Developer option tidak serta merta langsung aktif secara default pada perangkat android dan biasanya harus diaktifkan secara manual. Maka dari itu kita akan merubah USB debugging dari disable menjadi enable yang akan dijelaskan pada langkah-langkah di bawah ini.

Pada panduan Cara Mengaktifkan USB Debugging pada HP Android kali ini kita akan menggunakan sistem operasi (OS) android yaitu pada versi Android KitKat 4.4, Android Jelly Bean 4.3 / 4.2 ,  Android ICS 4.0.4, kemudian juga pada versi Android  Gingerbread 4.0.4 yang bisa dilakungan dengan mudah menggunakan langkah-langkah di bawah ini.

Cara Mengaktifkan USB Debugging pada HP Android dengan sistem operasi Android KitKat 4.4 dan pada   Android Jelly Bean 4.2/ 4.3.

1. Buka bagian Settings.
2. Menuju ke bagian About device.
3. Kita tekan berulang-ulang  beberapa kali pada Build number hingga nanti muncul pemberitahuan       bahwa Developer options sudah berhasil di enable/diaktifkan.
4. Kemudian kembali ke Settings lalu pilih Developer options dan pastikan Developer option aktif
5. Beri ceklist pada USB Debugging.
6. Maka Android kita sudah bisa terhubung ke komputer

Cara Mengaktifkan USB Debugging pada HP Android dengan sistem operasi Android Ice Cream Sandwich 4.0

1. Buka bagian Settings.
2. Kemudian kita Pilih Developer options.
3. Cari bagian USB Debugging dan beri Beri ceklist 
4. Maka Android kita sudah bisa terhubung ke komputer

Cara Mengaktifkan USB Debugging pada HP Android dengan sistem operasi Android Gingerbread 2.3

1. Buka bagian Settings.
2. Pilih pada bagian Applications kemudian pilih bagian Development
3. Akan muncul checkBox USB Debugging kemudian beri ceklist 
4. Maka Android kita sudah bisa terhubung ke komputer

Akan lebih aman jika setelah selesai menggunakan agar Developer option dinonaktifkan. 
Sekian panduan Cara Mengaktifkan USB Debugging pada HP Android, semoga artikel ini bermanfaat. SalamJempol


Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar